MEDIA AN NUUR─Sabtu, 7 Januari 2023. Pagi yang cerah ketika rombongan relawan bakti sosial dari Komunitas Camp Bebas Riba (CBR) Klaten datang ke Masjid An Nuur Sidowayah. Mereka disambut oleh Pak Diyono, yang memegang kunci masjid, yang sebelumnya sudah diberitahu Kepala Takmir Pak Sutarto akan kedatangan para relawan tersebut.
Para relawan datang mengendarai mobil dan beberapa motor, juga sebuah mobil bak terbuka yang mengangkut peralatan kebersihan yang akan mereka gunakan untuk bakti sosial tersebut.
Camp Bebas Riba atau CBR Indonesia adalah komunitas sosial yang bergerak mengantisipasi dampak besar riba dalam kehidupan masyarakat. Kegiatan utamanya adalah mengedukasi anggotanya akan bahaya riba dan mencarikan solusi bagi mereka yang telanjur terjerat riba agar bisa terlepas darinya.
Spanduk M3 CBR di depan Masjid An Nuur |
Lembaga sosial ini berpusat di Purwokerto. Bersekretariat di Jalan Pahlawan no 46X Tanjung, Purwokerto. Berdiri sejak bulan Oktober 2016. Saat ini sudah memiliki 80 koordinator wilayah (korwil) di seluruh Indonesia, termasuk Soloraya.
Selain bergiat membebaskan masyarakat dari jeratan riba, banyak kegiatan sosial yang dilakukan CBR. Di antaranya adalah gerakan Masyarakat Memakmurkan Masjid (M3), yang mengajak anggotanya memakmurkan rumah ibadah.
Peralatan kebersihan CBR |
Para relawan yang datang ke Masjid An Nuur Sidowayah berasal dari CBR DPD Klaten yang diketuai oleh Pak Wawan yang beralamat di Karangdowo. Meski DPD Klaten, namun anggotanya juga banyak berasal dari Sukoharjo, termasuk dari Sidowayah yakni Mas Arif, warga RT 03/06.
Relawan membersihkan kipas angin |
Menurut para relawan, kegiatan kebersihan masjid ini mereka agendakan setiap hari Sabtu. Berpindah-pindah masjid yang sebelumnya mereka koordinasikan dulu dengan pengurus takmirnya. Tak hanya anggota bapak-bapak, sebagian juga hadir anggota ibu-ibu yang membantu.
Membersihkan karpet masjid |
Tak ingin merepotkan pengurus masjid, mereka sengaja membawa peralatan dan bahan kebersihan sendiri. Kegiatan yang sangat bermanfaat sekali, bentuk kesyukuran mereka tergabung dalam komunitas yang positif.
Ibu-ibu CBR turut membantu |
Relawan CBR mengepel lantai masjid, membersihkan karpet dari debu-debu, membersihkan kipas angin, dan sebagainya. Mereka bergiat penuh semangat kebersamaan. Hingga selesai ketika waktu zuhur tiba. Salah satu anggota mengumandangkan azan memanggil jemaah masjid.
Salah seorang anak anggota CBR mengelap mimbar |
Demikian kegiatan bakti sosial dari Komunitas CBR Klaten yang telah menyempatkan waktu, tenaga, dan dananya untuk membersihkan Masjid An Nuur Sidowayah. Semoga kegiatan sosial ini bernilai pahala di sisi Allah dan memberikan manfaat bagi umat.
Semoga CBR semakin eksis dan tak lelah mengedukasi masyarakat akan bahaya riba dan memberikan solusi terbaik bagi yang telanjur terjerat riba. Riba sangat berdampak bagi kehidupan. Banyak keluarga hancur karenanya, bahkan sebagian korban riba buntu dalam mencari solusi mengakhiri hidup dengan bunuh diri. Nauzubillahi min zalik.
Foto: dokumentasi CBR