NqpdMaBaMqp7NWxdLWR6LWtbNmMkyCYhADAsx6J=
MASIGNCLEANLITE104

Kajian Tafsir Ali Imran Ayat 103, Perintah Berpegang Teguh pada Tali Agama Allah dan Larangan Bercerai-berai

MEDIA AN NUUR─Jumat, 28 Oktober 2022, bakda Isya di Gedung Dakwah Muhammadiyah Weru (Kalisige), kembali dilaksanakan pengajian rutin malam Sabtu. Diselenggarakan oleh Korps Mubaligh Muhammadiyah Cabang Weru. Kali ini kajian tematik Surat Ali Imran (3) ayat 103 disampaikan oleh Ustaz  M. Saefudin, Lc. M.Ag, mudir Ponpes Modern Muhammadiyah Sangen.

وَا عْتَصِمُوْا بِحَبْلِ اللّٰهِ جَمِيْعًا وَّلَا تَفَرَّقُوْا ۖ وَا ذْكُرُوْا نِعْمَتَ اللّٰهِ عَلَيْكُمْ اِذْ كُنْتُمْ اَعْدَآءً فَاَ لَّفَ بَيْنَ قُلُوْبِكُمْ فَاَ صْبَحْتُمْ بِنِعْمَتِهٖۤ اِخْوَا نًا ۚ وَكُنْتُمْ عَلٰى شَفَا حُفْرَةٍ مِّنَ النَّا رِ فَاَ نْقَذَكُمْ مِّنْهَا ۗ كَذٰلِكَ يُبَيِّنُ اللّٰهُ لَـكُمْ اٰيٰتِهٖ لَعَلَّكُمْ تَهْتَدُوْنَ

"Dan berpegang teguhlah kamu semuanya pada tali (agama) Allah, dan janganlah kamu bercerai-berai, dan ingatlah nikmat Allah kepadamu ketika kamu dahulu (masa Jahiliah) bermusuhan, lalu Allah mempersatukan hatimu, sehingga dengan karunia-Nya kamu menjadi bersaudara, sedangkan (ketika itu) kamu berada di tepi jurang neraka, lalu Allah menyelamatkan kamu dari sana. Demikianlah, Allah menerangkan ayat-ayat-Nya kepadamu agar kamu mendapat petunjuk." (QS. Ali 'Imran 3: Ayat 103)

Kita diperintahkan berpegang teguh agar tidak terjatuh dengan memegang tali Allah. Diibaratkan naik tebing tinggi dengan jurang dalam, maka kita musti berpegang erat pada tali agar selamat. Kemudian kita tak boleh bercerai berai. Jari tangan kita harus bersatu dalam memegang tali Allah agar benar-benar kuat.

Ustaz M. Saefudin
Kajian bersama Ustaz M. Saefudin

Sebagai umat Islam kita dilarang bercerai-berai, sebaliknya harus saling menguatkan. Kalau Rasulullah mengibaratkannya seperti sebuah bangunan. Sebagaimana disebut dalam hadis berikut ini.

 إِنَّ الْمُؤْمِنَ لِلْمُؤْمِنِ كَالْبُنْيَانِ، يَشُدُّ بَعْضُهُ بَعْضًا ‏

Sungguh mukmin yang satu dengan mukmin yang lain seperti sebuah bangunan, sebagian menguatkan sebagian yang lain. (HR. Bukhari)

Selanjutnya dalam Surat Ali Imran ayat 103 di atas juga ada perintah untuk mengingat nikmat pemberian Allah. Nikmat itu di antaranya adalah kebersamaan dalam persatuan atau perdamaian. Mengingatkan kisah masa lampau tentang Bani Aus dan Bani Khazraj.

Sebelum Rasul hijrah, Bani Aus dan Khazraj yang tinggal di Yatsrib senantiasa bermusuhan dan telah bertempur selama 120 tahun, bahkan pada Perang Bu'ats (lima tahun sebelum hijrah) semua pemimpin kedua pihak tewas. Dan Rasulullah datang sebagai pendamai mereka dengan membawa cahaya Islam.

Share This Article :
Wakhid Syamsudin

Berusaha menjadi orang bermanfaat pada sesama melalui tulisan. Saat ini mengelola blog Media An Nuur (www.media-annuur.com), Bicara Cara (www.bicaracara.my.id), dan blog pribadi (www.syamsa.my.id)

2907636960708278822